Paripurna Internal DPRD Bengkulu Utara, 7 Fraksi Terbentuk - PesonaNusa

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Kamis, 19 September 2024

Paripurna Internal DPRD Bengkulu Utara, 7 Fraksi Terbentuk

 


Pesonanusa. Akhirnya pihak DPRD Bengkulu Utara menggelar paripurna pembentukan fraksi DPRD Bengkulu Utara, periode 2024-2029 digelar Rabu (18/9). Dipimpin oleh Ketua Sementara DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Hermedi Rian dari PDI Perjuangan dan Wakil Ketua I sementara, Tommy Sitompul, dari Partai Golkar.


Pembentukan Fraksi-Fraksi DPRD Bengkulu Utara merupakan keharusan sesuai amanat pasal 14 ayat 1 PP Nomor 12 Tahun 2018 bahwa tahun pertama sidang DPRD dimulai pada saat pengucapan sumpah dan janji anggota DPRD. Yang artinya, ini masa sidang pertama yang diawali rapat paripurna pertama dalam rangka mengumumkan susunan keanggotaan fraksi-fraksi DPRD Bengkulu Utara.


“Berdasarkan aturan yang telah ditentukan, sehingga proses susuanan pembentukan fraksi fraksi merupakan tugas kami selaku pimpinan sementara,” terang Tommy Sitompul.


Adapun tujuh fraksi yang telah terbentuk tersebut yakni :


1. Fraksi PDI Perjuangan. (Ketua Hotman Sihombing)

2. Fraksi Golkar (Ketua Yudi Irawan)

3. Fraksi Gerindra (Ketua Ir. Rijal Sitorus)

4. Fraksi Nasdem (Ketua Eko Putra)

5. Fraksi PAN (Ketua Edi Putra)

6. Fraksi Gabungan Repal Bangkit (Ketua Dwi Tanto)

7. Fraksi Gabungan Demokrat Sejahtera (Ketua Efendi, S.IP).


“Fraksi ini merupakan pendukung DPRD Bengkulu Utara bukan merupakan AKD. Dengan telah terbentuknya fraksi-fraksi, maka diharapkan mempercepat pembentukan AKD,” ujar Hermedi Rian.


Hermedi Rian juga menyampaikan, bahwa pada hari Senin tanggal 24 September 2024 DPRD menggelarkan rapat paripurna dengan agenda pembentukan panitia kerja susunan tata tertib dan kode etik. Selanjutnya pada tanggal 24 hingga 27 Sepetember 2024, DPRD melakukan koordinasi dan konsultasi terkait usulan tatib dan kode etik ke Kemendagri dan DPRD DKI Jakarta.


“Untuk tanggal 30 September sampai dengan tanggal 4 Oktober 2024. Kita DPRD Bengkulu Utara melaksanakan Bimtek. Sesuai permintaan Wakil Ketua II Herliyanto dari Partai Gerindra, Bimtek kita laksanakan di Hotel Mercure Bengkulu,” pungkas Hermedi Rian. [adv]


Tidak ada komentar:

Posting Komentar